Beberapa Ayat Al-Qur'an dan Hadits tentang Harta

"...sebaik-baik harta adalah harta yang dimiliki oleh hamba yang Shalih." (HR Ahmad)

"Sesungguhnya Allah mencintai hamba yang bertakwa, yang kaya (berkecukupan), dan yang tidak menampakkannya." (HR Muslim dan Ibnu Hibban)

"Aku berdiri di muka pintu surga tiba-tiba kudapatkan kebanyakan yang masuk surga adalah orang-orang fakir miskin sedangkan orang-orang kaya masih tertahan oleh perhitungan kekayaannya..." (HR Bukhari dan Muslim)

"Seorang anak Adam sebelum menggerakkan kakinya pada hari kiamat akan ditanya tentang lima perkara: (1) Tentang umurnya, untuk apa dihabiskannya; (2) Tentang masa mudanya, apa yang telah dilakukannya; (3) Tentang hartanya, dari sumber mana dia peroleh dan (4) dalam hal apa dia membelanjakannya; (5) dan tentang ilmunya, mana yang dia amalkan." (HR Ahmad dan Tirmidzi)

“...Dan janganlah kamu membelanjakan sesuatu melainkan karena mencari keridhaan Allah...” (QS Al-Baqarah, 2: 272)

“Kamu sungguh-sungguh akan diuji terhadap hartamu dan dirimu...” (QS Ali-Imran, 3: 186)

"Dan ketahuilah bahwa hartamu dan anak-anakmu itu hanyalah sebagai cobaan dan sesungguhnya di sisi Allah-lah pahala yang besar." (QS. 8: 28)

"...dan janganlah kamu menghambur-hamburkan (hartamu) secara boros. Sesungguhnya pemboros-pemboros itu adalah saudara-saudara syaitan dan syaitan itu adalah sangat ingkar kepada Tuhannya" (QS. 17: 26-27)

"Ya Allah, aku mohon kepada-Mu petunjuk dan ketakwaan, keluhuran budi dan kekayaan." (HR. Muslim, Tirmizi, Ibnu Majah, dan Ahmad bin Hambal)

No comments:

Post a Comment